PERAN DINAS PENGENDALIAN DAN KELUARGA BERENCANA, PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DAN PERLINDUNGAN ANAK KOTA PONTIANAK DALAM MENURUNKAN ANGKA STUNTING MELALUI BINA KELUARGA BALITA (BKB)

Authors

  • Aldhy Putra Alfiannur Politeknik Negeri Pontianak

DOI:

https://doi.org/10.31573/bimanis.v1i1.129

Keywords:

Peran, Stunting, Pemberdayaan Masyarakat, Bina Keluarga Balita

Abstract

Stunting adalah suatu kondisi dimana anak mengalami gangguan pertumbuhan, sehingga tinggi badan anak tidak sesuai dengan usianya, sebagai akibat dari masalah gizi kronis yaitu kekurangan asupan gizi dalam waktu yang lama. Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Pontianak menjadi salah satu perangkat daaerah yang menangani hal tersebut. Tujuan dari penelitian adalah untuk mengetahui peran Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak dalam menurunkan angka stunting di kota Pontianak, untuk mengetahui kendala yang dihadapi dalam melaksanakan perannya, serta untuk mengetahui solusi yang dilakukan untuk mengatasi kendala yang ada. Metode Penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data yaitu dengan observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Adapun hasil dari penelitian ini adalah Peran Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Pontianak dalam menurunkan angka stunting melalui Bina Keluarga Balita berupa sebagai Regulator, Dinamisator dan Fasilitator . Dalam penerapannya masih terdapat kendala, yaitu kurangnya partisipasi masyarakat dan anggaran yang terbatas. Solusi yang diambil untuk mengatasi kendala yaitu dengan melakukan kegiatan sosialisasi secara rutin dan membuat anggran khusus kegiatan BKB. Rekomendasi yang peneliti berikan yaitu menyebarkan informasi terkait Bina Keluarga Balita dengan memanfaatkan media sosial. Serta membuat dan menerapkan spesifikasi dalam pemilihan kader Bina Keluarga Balita.

Published

2022-09-30

Issue

Section

Articles