EVALUASI KEGIATAN PELATIHAN PENINGKATAN KAPASITAS KOPERASI, USAHA KECIL DAN MIKRO PADA DINAS KOPERASI, USAHA MIKRO DAN PERDAGANGAN KOTA PONTIANAK
DOI:
https://doi.org/10.31573/bimanis.v1i2.226Keywords:
Pelatihan, Kapasitas, UMKMAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui evaluasi kegiatan pelatihan manajerial kemasan dan pemasaran produk UMKM pada Dinas Koperasi, Usaha Mikro dan Perdagangan Kota Pontianak, untuk mengetahui kendala dalam pelaksanaan kegiatan manajerial kemasan dan pemasaran produk UMKM dan untuk mengetahui upaya yang dilakukan oleh Dinas Koperasi, Usaha Mikro dan Perdagangan Kota Pontianak dalam mengatasi kendala dalam pelaksanaan kegiatan pelatihan manajerial kemasan dan pemasaran produk UMKM. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan metode wawancara dan studi dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa seluruh pelaksanaan kegiatan pelatihan dari awal hingga akhir telah terlaksana dengan baik dan lancar sesuai dengan tujuan yang telah ditetapkan serta bisa dirasakan manfaatnya bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM). Kendala yang ada yakni metode proses pembelajaran yang kurang efektif, kesiapan peserta pelatihan, mencari peserta sesuai dengan sasaran dari tujuan kegiatan pelatihan, serta sulitnya peserta dalam menerapkanpemasaran digital melalui aplikasi E-commerce. Kendala yang ada tidak terlalu berpengaruh terhadap berjalannya kegiatan pelatihan akan tetapi jika tidak diatasi dengan cepat pasti akan berdampak pada pelaksanaan pelatihan. Adapun upaya yang dilakukan oleh Dinas Koperasi, Usaha Mikro dan Perdagangan Kota Pontianak untuk mengatasi kendala dalam pelaksanaan kegiatan pelatihan manajerial manajemen kemasan dan pemasaran produk UMKM yakni dengan melakukan evaluasi dari pelaksanaan kegiatan dengan koordinasi kepada narasumber, monitoring terhadap peserta pelatihan setelah mengikuti kegiatan dan mengidentifikaasi ulang mengenai kebutuhan-kebutuhan pelaku UMKM.
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 BERKALA ILMIAH MAHASISWA ADMINISTRASI BISNIS

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.